Kali ini Biangcara akan membahas tentang bagaimana cara menghapus backlink spam atau backlink berkualitas rendah yang bisa mempengaruhi peringkat situs web atau blog Anda dihasil pencarian Google. Berikut ulasan selengkapnya.
Apa Itu Backlink?
Backlink atau juga disebut dengan inbound link adalah tautan atau link yang berada di sebuah website yang mengarah ke website lain. Banyak ahli SEO yang mengatakan bahwa backlink merupakan suatu metode yang sangat penting untuk membantu sebuah situs web meraih peringkat yang lebih baik di halaman pencarian search engine.
Secara umum backlink dibagi menjadi backlink berkualitas dan backlink tidak berkualitas. Backlink yang berkualitas merupakan backlink yang berasal dari situs besar dan terpercaya. Menurut pakar SEO, backlink berkualitas merupakan backlink yang berasal dari situs web lain dengan tingkat domain dan page authority yang tinggi.
Backlink berkualitas tinggi inilah yang mampu memberi dorongan terhadap situs Anda untuk bisa tampil di halaman pertama pencarian Google. Sedangkan backlink yang kualitasnya rendah justru bisa berakibat kurang baik pada website Anda. Selain itu backlink kualitas rendah dan terindikasi spam bisa membuat website Anda dianggap spam juga.
Untuk mengatasinya, Anda bisa menghubungi pemilik situs yang menautkan link ke situs Anda untuk menghapus tautan tersebut. Jika tidak memungkinkan Anda dapat menggunakan Disavow Tool untuk memblokir backlink spam tersebut.
Agar proses penghapusan backlink spam ini bekerja dengan baik, Anda harus melakukannya dengan benar. Bagaimana cara menghapus backlink spam dengan benar? Ikuti langkah-langkah berikut ini.
Sebelum Anda menghapus backlink spam, langkah pertama yang dilakukan adalah mencari dan menemukan spam backlinks di situs Anda. Pastikan juga website atau blog sudah terdaftar di Google Search Console.
Cara Mengetahui Backlink Spam
Untuk mengetahui backlink berkualitas rendah dan terindikasi spam, Anda bisa mengunakan bantuan alat analisis link, misalnya Moz atau tools lain yang sejenis. Nah, berikut cara mengetahui backlink spam yang terdapat pada website menggunakan Moz.
1. Buka situs Moz, kemudian login, atau buat akun jika belum terdaftar.
2. Pilih menu Free SEO Tools kemudian pilih More SEO Tools lalu pilih Link Explorer.
3. Selanjutnya, silahkan pilih Spam Score kemudian masukkan alamat url situs anda.

4. Kemudian salin dan simpan semua url situs yang memiliki skor spam tinggi.
Setelah berhasil membuat daftar list situs yang menghasilkan spam tinggi, langkah selanjutnya adalah menghapus backlink yang bersumber dari situs-situs tersebut.
Cara Menghapus Backlink Spam
1. Silahkan buka Disavow Links dari Google Search Console kemudian pilih alamat web atau blog Anda.
2. Selanjutnya, pilih “Menyangkal Tautan”.
3. Silahkan unggah file yang berisi daftar link spam yang telah Anda simpan dengan format .txt kemudian tap kirim.

4. Tunggu sampai proses selesai.
5. Jika berhasil, Anda akan mendapat notifikasi bahwa Anda telah berhasil mengunggah link yang ditolak.
Nah sekarang Anda sudah berhasil mengirimkan file berisi backlink spam ke Google Search Console. Namun, sebaiknya Anda hanya menolak link balik jika Anda yakin bahwa link tersebut benar-benar link spam, palsu, atau berkualitas rendah yang cukup banyak mengarah ke situs Anda, dan jik90iùa Anda yakin bahwa link tersebut menyebabkan masalah.
Sebab jika Anda tidak hati-hati dalam menggunakan fitur ini, akan berpotensi membahayakan kinerja situs Anda di hasil penelusuran Google.
Demikian ulasan cara menghapus backlink spam dengan benar, semoga bermanfaat.